TP KEPUNGUT, ramah.pro – Calon Bupati Musi Rawas, Hj Ratna Machmud Nyekar (Ziarah) kubur ke Makam orang tua Pangeran Amin, Pangeran Lakim, Pangeran Mantap dan Pangeran Somad Mantap di Desa Muara Kati, Kecamatan Tiang Pumpung Kepungut (TPK).
Kemudian nyekar dilanjutkan ke makam Depati Puyang Pengrajin dan Lamadi serta Lamajida, di Desa Tanjung Ning Tengah, Kecamatan Saling, Kabupaten Empat Lawang, Provinsi Sumatera Selatan.
Nyekar (ziarah kubur) ini dilakukan meminta doa dan restu kepada orang tua yang sudah lama meninggal, uwak, puyang dan Depati karena mau pemilihan November 2024 ini.
Kegiatan ziarah kubur tersebut dilaksanakan calon Bupati Musi Rawas, Ratna Machmud, Jum’at (25/10/2024).

Turut mendampingi, Bupati Musi Rawas periode 2004-2005, H. Ibnu Amin, mantan Wakil Bupati Musi Rawas 2005-2010, Hj Ratnawati Ibnu Amin, Ketua Tim Projo, Musadik Nanguning, Rita Mardiah dan keluarga lainnya.
Ratna Machmud saat ziarah kubur di makam Pangeran di Muara Kati dan di makam Depati di Tanjung Ning Tengah, berdoa kepada Allah SWT karena dirinya mencalonkan diri di Pilkada 2024 ini.
“Mohon pamit Nenek Bapak Pangeran Amin, Nenek Pangeran Mantap, uwak Pengeran Lakim dan Somad Mantap serta Puyang Depati Perajin, Lamadi dan Lamajida supaya pada pilkada nanti terpilih kembali menjadi Bupati Musi Rawas, 2025-2030,” ucap Ratna Machmud.
Keinginan dan doa Hj Ratna Machmud tersebut diaminkan oleh seluruh keluarga dan yang hadir saat ziarah kubur tersebut.

Sementara itu Bupati Musi Rawas, 2004-2005, Ibnu Amin, menyampaikan kedatangan mereka ini untuk ziarah memohon doa restu. Agar bulan depan Ratna Machmud terpilih kembali menjadi Bupati Musi Rawas 2025-2030.
Lanjutnya, kalau kami ini tidak izin terlebih dahulu, nanti kalau tidak permisi dikatakan kualat. Makanya kami ini sekeluarga datang meminta doa dan restu supaya Ratna Machmud ini saat pilkada bulan depan terpilih kembali.
“Kami datang nyekar ini mau permisi. Kalau tidak permisi atau memberitahu nanti dikatakan kualat. Kedatangan kami mau permisi dan memberitahu bahwa Hj Ratna Machmud ikut pilkada 2024. Bulan depan mau pencoblosan, mohon doa dan restunya supaya terpilih kembali,” pungkasnya.
Sumber : Muratarabicara.com
Link : https://muratarabicara.com/mohon-doa-restu-calon-bupati-musi-rawas-hj-ratna-machmud-nyekar-ke-makam-orang-tua-pangeran-amin-di-muara-kati-dan-depati-pengrajin-lamadi-serta-lamajida-di-tanjung-ning/
